27 Januari 2008

Turut Berduka Atas Wafatnya Mantan Presiden Soeharto

PEKANBARU - Pekanbaru! Riau ikut berduka cita atas wafatnya mantan Presiden Indonesia ke-2 H.M Soeharto pada Minggu (27/01) sekitar pukul 13.10 WIB di Rumah Sakit Umum Pertamina (RSPP) Jakarta.

Pekanbaru! Riau baru mengetahui secara resmi berita duka nasional setelah konfrensi press yang dilakukan oleh tim dokter Kepresidenan yang juga dihadiri oleh beberapa anak alharmuh
purnawirawan ini.

Semoga arwah beliau diterima di sisi Allah SWT dan diampuni segala kesalahannya. Amin ya rabbal 'alamin. Kali ini Indonesia kembali kehilangan putra terbaik bangsanya. Selayaknyalah kita merendahkan ego, hilangkan dendam dan sejenak kita buang rasa benci karena hari ini hari terakhir bagi kita untuk bisa melihat bapak pembangunan bangsa kita.
Ingatlah Pak Soeharto atas jasanya pada negeri ini jangan ingat Soeharto sebagai seorang Jendral yang dibenci. Biarlah Soeharto wafat dengan tenang

23 Januari 2008

Selamat Ulang Tahun Riau Pos ke-17

PEKANBARU! - Tak dapat disangkal lagi bahwa Riau Pos adalah koran harian nasional terbesar di Sumatra yang pernah ada di Riau. Ini bukanlah karena saya orang Riau atau saya bagian dari keluarga Riau Pos yang berulang tahun itu, tapi Riau Pos memang telah teruji oleh waktu.
Tepatnya pada Minggu (19/01) lalu koran yang telah membentuk grup sendiri dengan nama Riau Pos Grup ini, mengadakan acara puncak ulang tahunnya yang ke-17.


Pada ulang tahun yang cukup spesial ini, Riau Pos yang juga telah menelurkan Riau Televisi dan beberapa media mengadakan acara bersepeda santai yang dimulai dari Simpang Mall SKA (persimpangan Jalan Soekarno-Hatta dan Tambusai). Tak disangka-sangka antusiasme masyarakat untuk meramaikan acara ini sangat tinggi. Terlihat ribuan sepeda penuh menyesaki jalan untuk ikut berpartisipasi, hingga terpaksa harus dikawal oleh polisi.

Apresiasi masyarakat terhadap ulang tahun Riau Pos ini tidaklah berlebihan, karena mereka, para peserta bersepeda santai khususnya dan masyarakat Riau pada umumnya merasa memiliki Riau Pos. Sebab ada perasaan bangga pada koran harian yang mengetuai sebuah media grup ini. Bayangkan, saat ini anggota Riau Pos Grup (RPG) terhitungan sudah puluhan, baik itu media massa ataupun media elektronik. Maka sudah sepantasnyalah kita sebagai warga Pekanbaru, Riau dan siapa saja yang merasa memiliki dan merasa bangga terhadap Riau Pos untuk mengucapkan Selamat Ulang Tahun Riau Pos yang ke-17. Semoga tambah besar dan berjaya, semoga Riau Pos makin cemerlang, semoga Riau Pos makin terbilang.

16 Januari 2008

MAL SKA Pekanbaru

PEKANBARU - MALL SKA merupakan salah satu pusat perbelanjaan modern yang terletak di barat kota Pekanbaru, tepatnya di bundaran persimpangan jalan Tuanku Tambusai (Nangka) dan jalan Soekarno Hatta (Arengka). Anda yang membawa kendaraan jangan takut tidak kebagian tempat parkir, karena Mall SKA menyediakan lapangan parkir yang luas sampai ke atas bangunan mall tersebut.


Mall yang pertama kali dibuka pada awal 2004 ini terdapat pertokoan yang menyediakan berbagai keperluan rumah tangga, makanan, peralatan kantor, olahraga, menyediakan busana modern, kosmetika dan restoran dengan aneka makanan pilihan. Untuk diketahui anda bisa bermain bowling disini.
Mall SKA Pekanbaru termasuk mall dengan halaman yang luas sehingga tidak jarang kegiatan seperti konser, fashion, freestyle dan otomotif kontes diadakan disana. Halaman Mall SKA bahkan bisa menampung ribuan orang, contohnya saja pada perhelatan Final Xpresi Goes To School 2 lalu yang dihadiri oleh lebih dari lima ribu siswa-siswi se-Riau.

09 Januari 2008

Tahun Baru Islam 1427 H di Pekanbaru

PEKANBARU - Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muaharram 1429 H, di Pekanbaru - Riau mengadakan acara "Dzikir, Muhasabah dan Do'a di Masjid Agung An-Nur Riau sekitar pukul 17.00 WIB.
Acara yang ditaja oleh pemerintah kota Pekanbaru ini juga dihadiri oleh Gubernur Riau (Gubri), H.M. Rusli Zainal S.E yang tiba pada pukul 17.30 WIB didampingi oleh Wali kota (Wako) Pekanbaru, Drs. Herman Abdullah MM. Kedatangan keduanya langsung disambut oleh Wakil Wali kota Pekanbaru, Erizal Muluk yang pada sore itu sudah menunggu kedatangan keduanya.


Dalam Dzikir, Muhasabah dan Do'a kali ini, segenap warga beserta Pemerintah Pekanbaru dan Riau umumnya berharap dan memanjatkan do'a agar Pekanbaru dan Riau terhindar dari Musibah dan bencana seperti yang menimpa beberapa daerah yang ada di Indonesia pada saat ini. Petang itu Masjid Agung An-Nur dijejali oleh para peserta yang berpakaian serba putih, hingga membuat lantai 2 Masjid paling megah di Riau itu dibanjiri ummat Islam yang memutih. Mulai dari anak-anak, remaja, dewasa maupun tua baik laki-laki ataupun perempuan datang untuk mengikutinya.
Acara yang berjudul lengkap "Dzikir, Muhasabah dan Do'a Dalam Rangka Menyambut Tahun Baru Islam dengan tema Detik-detik Penantian Tahun Baru Islam dari 1428 H ke 1429 H ini baru benar-benar dimulai 10 menit setelah Gubernur Riau dan Wali Kota tiba. Sebelumnya acara diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an yang dibawakan bergilir oleh para Qori dan 'Ulama.
Sesuai dengan nama acaranya, dimulai dengan Dzikir bersama, dilanjutkan Do'a dan Muhasabah. Pada puncak acara penyambutan tahun baru Islam ini diadakan pemukulan beduk ketika waktu maghrib datang yang dipimpin langsung oleh Gubernur Riau yang didampingi Wali kota Pekanbaru. Hal ini sekaligus menandakan bahwa tahun 1428 H telah berakhir dan memasuki tahun baru 1429 H di daerah Pekanbaru dan Riau.

Riau Air Lines Teken MoU Dengan Perusahaan Inggris

Rencana PT. Riau Air Lines (RAL) menambah dua pesawat jet semakin dekat dengan kenyataan. Sebuah perusahaan Inggris digandeng untuk mendatangkan pesawat pada Maret 2008 mendatang.

PEKANBARU! Setelah Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa 17 Nopermber silam lalu menyetujui penambahan modal Rp 17 miliar, menejemen PT. Riau Air Lines (RAL) bergerak cepat merealisasikan rencana pengembangan tersebut dengan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan sebuah perusahaan asal Inggris, Bristish Aerospace System atau (BAe) pada 7 Desember lalu di Hattfield, Inggris.

"MoU sudah kita tandatangani dengan Bae di Hattfield, Inggris 7 Desember lalu. Sekarang kita sedang mengupayakan realisasi menjadi agreement," ujar Dirut RAL Heru Nurhayadi kepada Riauterkini yang menghubunginya, Selasa (11/12).

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Riau Air Lines Heru Nurhayadi dan Direktur Komersial BAE, George Land. Penandatanganan itu disaksikan oleh Manager Teknik RAL, Moh.Amien dan Manager Commercial and Business Deleopment, Wendy Yunisbar.
Dijelaskan Heru, MoU yang ditandatangani dengan BAe dalam rangka pengadaan dua pesawat jenis RJ 100. Jika semua tahapan perlangsung lancar, diharapkan pada Maret 2008 mendatang kedua pesawat sudah tiba di Pekanbaru.

Dua pesawat yang akan didatangkan dari Inggris tersebut relatif masih muda, yakni buatan tahun 1995. RAL akan menggunakan kedua pesawat tersebut dengan sistem sewa.
Selain menambah dua pesawat jenis RJ 100, Riau Air Lines juga akan menambah satu lagi pesawat Foker 50. Jika penambahan tiga pesawat terwujud, maka RAL kelak akan melayani penerbangan wilayah Sumatera dengan delapan armada. Kekuatan tersebut membuat RAL optimis.
Sumber: Riau Terkini

Pekanbaru Blog

PEKANBARU - Kemajuan Blog Pekanbaru (Pekanbaru Blogger) tumbuh cepat seakan ingin menyaingi perkembangan Ilmu Teknologi Informasi yang ada di Kota itu. Bisa dilihat berkembang biaknya blog-blog Pekanbaru setahun terakhir ini.

Variasi tema dari masing-masing blog berbeda pula, mulai dari wisata, foto-foto, berita, catatan ringan, kisah-kisah, dan diary. Namun, satu tema terakhir masih mendominasi.
Yang tak kalah menariknya ada blog yang secara penuh mengabdikan diri untuk mempromosikan kota ini. Sebut saja PEKANBARU! RIAU, http://www.pekanbaru-riau.blogspot.com/ (blog ini) Pekanbaru kita yang beralamat di www.pekanbarukita.blogspot.com, foto-foto Pekanbaru di skycrapcity.com (lihat daftar links disamping, paling bawah, ada lagi Kota Bertuah yang beralamat di www.rilham2.mutiply.com.

Sebenarnya masih banyak blog personal yang ada di Pekanbaru, namun susah diceritakan satu-satu. Coba lihat blog Pekanbaru yang cukup Pouler ini yang berlamat di www.fajarbuana.blogspot.com yang mengulas tentang berita.
Penulis hanya mau bilang ternyata perkembangan dunia internet di Pekanbaru tidak kalah dengan perkembangan pesat kota ini. Mungkin juga ini dikarenakan adanya hotspot gratis dibeberapa tempat di KOta Pekanbaru, seperti di halaman masjid Agung An-Nur. Maju terus Blogger Pekanbaru Jangan Pernah Mundur!!!

Museum Sang Nila Utama dan Dekranasda Riau


PEKANBARU - Museum Sang Nila Utama terletak di Jl. Jendral Sudirman Pekanbaru, museum ini menyimpan berbagai aneka koleksi benda-benda sen dan budaya seperti pakaian adat, gaun pengantin, permainan rakyat seperti gasing, alat-alat musik dari berbagai daerah yang ada di Riau dan benda-benda bersejarah propinsi Riau lainnya.

Tidak jauh dari dari museum Sang Nila Utama ini terdapat satu bangunan khas dengan arsitektur melayu yang kental yaitu Gedung Taman Budaya Riau, dimana gedung ini digunakan sebagai tempat untuk pagelaran berbagai kegiatan budaya dan seni melayu Riau, dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Dekranasda Riau terletak di ujung jalan Sisimangaraja. Dekranasda merupakan pusat cinderamata Riau terlengkap di Pekanbaru. Di Dekranasda ini anda bisa menemukan segala macam aksesories khas melayu Riau seperti busana melayu, batik Riau, kain tenun dan songket, berbagai kerajinan kayu dan lain-lain. Jadi jika anda ingin mencari cendramata di Pekanbaru kunjungi aja Dekranasda..

08 Januari 2008

Plaza Sukaramai (Ramayana)

Plaza Sukaramai, RamayanaPEKANBARU - Plaza Sukaramai terletak di kawasan yang memiliki lokasi strategis di Pekanbaru. Yaitu terletak di pusat kota jalan jendral Sudirman Pekanbaru, membuat pusat perbelanjaan Plaza Sukaramai ini selalu ramai dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai daerah di Pekanbaru dan Riau umumya.

Tempat wisata belanja yang satu ini selayaknya anda kunjungi, karena disana anda akan menemukanberbagai macam pilihan kebutuhan untuk diberikan kepada orang-orang yang anda sayangi dengan harga yang relatif murah.

Apalagi pada masa-masa tertentu Plaza Sukaramai terkadang menawarkan diskon hingga 70% dan harga yang menarik, seperti di hari lebaran, tahun baru, natal dan perayaan lainnya.
Pusat perbelanjaan yang lebih akrab dengan sebutan Ramayana ini sangat mudah ditempuh sebab, seluruh bus kota dari berbagai rute yang ada di seluruh penjuru kota Pekanbaru menunggu dan menurunkan penumpang tepat di depan pusat wisata belanja ini. Jadi, jika ada para pendatang dari luar kota Pekanbaru ingin berbelanja ke Plaza Sukaramai (Ramayana) jangan takut tersesat deh...

Update: Fotonya sudah saya ganti berkat tanggapan Rilham dan Boim (thank's Rilham Buat foto-nya di skycrapercity.com

APBD Pekanbaru 2008 Turun Jadi Rp1,2 T

PEKANBARU (RP) ANGGARAN Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2008 Kota Pekanbaru telah disahkan melalui sidang paripurna di gedung Balai Payung Sekaki, Senin (17/12). Ini merupakan hal pertama terjadi di Kota Pekanbaru, di mana pengesahan APBD disahkan sebelum tahun berjalan.
Dalam laporan Panitia Anggaran (Panggar) DPRD Pekanbaru disebutkan, jika dibandingkan dengan APBD 2007 secara keseluruhan, maka APBD 2008 turun sebesar Rp108 miliar atau 8,21 persen. Di mana APBD 2007 sebesar Rp1,3 triliun lebih sedangkan APBD 2008 Rp1,2 triliun.


Namun demikian, Panggar memuji Pemko yang menganggarkan belanja langsung lebih besar dari belanja tak langsung. Hal ini dinilai sebagai bukti kepedulian pemerintah dalam melaksanakan kegiatan pembangunan yang lebih menitikberatkan kepada kepentingan publik daripada belanja aparatur.
Dengan telah disahkannya APBD 2008 senilai Rp1,2 triliun ini, Wali Kota Pekanbaru Drs H Herman Abdullah MM menyebutkan satuan-satuan kerja (Satker) sudah bisa melaksanakan kegiatan proyek masing-masing. Terutama proses pelaksanaan tender.
"Paling tidak, 2 Januari 2008 semua kegiatan APBD sudah bisa dilaksanakan seluruh Satker yang ada di Pemko Pekanbaru," ujar Herman kepada wartawan, usai paripurna, kemarin. Untuk itu, ia mengingatkan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kota Pekanbaru agar segera menyampaikan APBD 2008 kepada Gubernur Riau untuk diverifikasi.
Pengesahan APBD 2008 dilakukan setelah tujuh fraksi di DPRD Pekanbaru menyatakan setuju terhadap hasil laporan Panitia Anggaran (Panggar). Ketua DPRD Pekanbaru Teguh Pribadi Arsyad-pun kemudian mengetuk palu sebagai tanda disahkannya Peraturan Daerah APBD 2008.

04 Januari 2008

Taman Air Mancur di Pekanbaru Bertambah Lagi

PEKANBARU (RiauInfo) - Pekanbaru bakal makin indah dan molek saja. Tidak lama lagi taman air mancur akan bertambah lagi di kota ini. Kali ini lokasinya di pertigaan Jalan Ahmad Yani dan Jalan Juanda. Namun taman itu tidak berada di tengah pertigaan, melainkan di pojok jalan, tepatnya sebelah RRI Program 2 Pekanbaru.

Air mancur di taman itu Rabu (12/12) pagi tadi diuji coba oleh pihak yang memiliki proyek. Meski baru diuji coba, namun keindahannya sudah mulai tampak. Sebab penataan air mancur tersebut cukup bagus karena bertingkat-tingkat. Sehingga menciptakan pemandangan yang sangat indah.
Tidak itu saja. Nanti di sela-sela air mancur itu akan dilengkapi dengan lampu warna-warni, Hal ini akan membuat taman tersebut akan semakin indah, terutama di waktu malam. Gerak gemulai air mancur yang diselingi lampu warna warna akan menciptakan pemandangan yang lebih anggun dan memukau.
Beberapa warga sempat tertegun saat menyaksikan uji coba air mancur tersebut. Mereka berharap air mancur tersebut cepat dioperasikan sehingga suasana tempat yang berlokasi sekitar 50 meter dari pasar bawah itu akan semakin cantik.
"Hanya saja saya berharap, nanti airnya terus mancur setiap waktu. Jangan seperti air mancur di depan kantor walikota, hanya waktu-waktu tertentu saja memancurkan air," ujar Budi Santoso salah seorang warga kepada RiauInfo.[...]

02 Januari 2008

Pasar Bawah Pekanbaru

Pasar Bawah Pekanbaru WISATA BELANJA PEKANBARU - Pasar Bawah terletak di sebelah utara kota bertuah Pekanbaru. Pasar Bawah memang terkesan tradisional. Coba lihat salah satu foto bangunan lama di lokasi Pasar Bawah disamping.

Pusat perbelanjaan tua namun bersih ini telah eksis cukup lama, merupakan pusat perbelanjaan barang-barang antik, aksesories rumah tangga dari dalam dan luar negeri, seperti keramik, karpet, lampu-lampu antik dan elektronik. Jika anda tersesat kesini berarti anda beruntung bisa ketemu pasar antik Pekanbaru.

Pasar Bawah juga terkenal sebagai pusat barang second hand karena banyak terdapat toko-toko penyedia bagi pencari barang-barang bekas. Tapi jangan takut berkunjung ke wisata belanja yang unik ini karena, barang bekasnya berkualitas kok!.

Walaupun komplek Pasar Bawah terletak pada komplek pertokoan, tempat berdiri mall megah serta pusat perbelanjaan modren seperti MAll Pekanbaru dan Plaza Suka Ramai namun, pusat belanja pasar bawah ini tetap ramai dikunjungi. Oleh Karena itulah Pasar Bawah Pekanbaru bisa dikatakan Salah satu tempat wisata belanja Pekanbaru.

Arena Purna MTQ XVII Pekanbaru

Arena Purna MTQ Pekanbaru WISATA PEKANBARU RIAU - Purna MTQ XVII berlokasi di Jl. Jendral Sudirman Pekanbaru, tidak jauh dari kawasan bandar udara Sultan Syarif Kasim II (SSK II). Foto disamping merupakan pintu gerbangnya yang diambil beberapa tahun lalu( belum ada kesempatan mau ambil yang baru he...3x).

Pada pusat lokasi ini berdiri dengan megahnya Anjung Seni Indus Tintin yang kini menjadi salah satu ikon budaya di Pekanbaru. Tempat dibangun untuk penyelenggaraan MTQ Nasional ke XVII, tahun 1994 yang lalu. Di arena ini kita dapat menikmati suasana santai yang mengasyikkan sambil menyantap berbagai macam makanan yang banyak di jual, mulai dari makanan ringan seperti jagung bakar, hingga makanan yang mengenyangkan ada tersedia di sini. Berbagai konser dan pentas seni juga dapat kita saksikan, baik di halaman purna MTQ ini maupun di dalam gedung/hall.

Purna MTQ merupakan pusatnya tempat nongkrong para remaja dan pemuda kota bertuah Pekanbaru, jangan terkejut bila berkunjung pada sore hari banyak anak muda yang menghabiskan waktu mereka disini dengan berbagai hal, dan pada subuh hari-hari libur tempat ini selalu ramai. Selain itu kita dapat pula berkeliling-keliling untuk melihat berbagai rumah adat setiap kabupaten dan kota se-propinsi Riau.

Bandar Payung Sekaki Gunakan Komputerisasi Pada Kendaraan Masuk

PEKANBARU (Riau Online)- Bandar Raya Payung Sekaki Pekanbaru tidak hanya megah dalam bentuk fisiknya, tapi ternyata juga semakin canggih saja dalam operasionalnya. Ini terbukti sejak sepekan terakhir ini, bandar tersebut sudah menggunakan sistem komputerisasi terhadap kendaraan yang masuk ke dalam terminal.

Dengan sistem komputerisasi ini setiap kendaraan yang masuk ke terminal dapat ditandai, sehingga mudah diketahui. Dengan demikian semua proses kedatangan maupun keberangkatan kendaraan di teminal ini bisa dilakukan dalam waktu yang lebih cepat. Kepala Terminal Bandar Raya Payung Sekaki Pekanbaru, Efrizal ketika dihubungi di ruang kerjanya mengatakan sistem komputerisasi sudah mulai dilaksanakan di terminal BRPS bekerjasama dengan SUN parkir.


"Untuk minggu pertama sistem komputerisasi ini masih dalam tahap sosialisasi," ungkapnya. Setelah dilakukan masa sosialisasi selama seminggu, selanjutnya baru akan diberlakukan tarif parkir khusus untuk Bus AKAP dan AKDP dan angkutan Travel, sementara untuk kendaraan umum atau pengunjung yang menggunakan roda dua belum dikenakan tarif biaya parkir.

"Untuk tahap awal ini tarif parkir hanya diberlakukan untuk AKAP dan AKDP, tetapi untuk pengunjung baik yang mengendarai mobil atau endaraan roda dua belum dikenakan tarif parkir, tetapi untuk kedepannya akan diberlakukan namun belum ditentukan kapan dilaksanakan," terang Efrizal. Dikatakannya, Diberlakukannya sistem komputerisasi di terminal Bandar Raya Payung Sekaki ini juga seiring dengan diberlakukannya struk dari sistem komputerisasi sebagai bukti bahwa angkutan sudah masuk terminal di Bandar Raya ini.

Auzha Band pekanbaru

BAND PEKANBARU - Auzha Band baru saja tampil dalam A mild Live One Hour Indie Top yang ditayangkan RTV beberapa waktu lalu. Grup Band asal Pekanbaru ini lahir dari komunitas teman-teman sekampus. Auzha Band memang punya dinamika yang beragam. Pernah berganti nama dan juga para personilnya, namun grup band ini punya keinginan yang besar untuk menampakkan kecemerlangan di belantika musik Riau maupun tanah air. Buah karya sedang mereka ciptakan.
Dari Musik akhirnya menyatukan mereka dalam suatu kepahaman wadah itu bernama Auzha Band namun Auzha, sejatinya adalah reklamasi dari band yang sudah ada dikampus mereka sebelumnya. Dahulu Band ini bernama "Compack Bill Up" namun tak bertahan lama karena band ini didera kevakuman.

Melihat kondisi ini akhirnya mereka kembali membuat kesepakatan. Band yang juga pernah berganti nama dengan "Tie Ice Rp.1500" ini pun mengubah namanya menjadi "Atas Usaha dan Zikir kepada Allah (Auzha) Band. Jatuh bangun dalam perjalanan bukan tidak meninggalkan bekas, band yang diawaki Arif, Unchien, Zul, Hafiz dan Aron ini tetap bertekad untuk tidak berputus asa. Sebuah asa akhirnya mereka dapatkan. Beberapa lagu antara lain "Apa yang Kamu Lakukan", "Sudah Takdirku", "Titi", Seperti Bidadati" berhasil mereka ciptakan. Tak hanya itu beberapa ajang kreasi yang dilakukan pernah mereka menangkan setidaknya pada "Indie Top 2006" grup band ini meraih prestasi dan Auzha Band pun mendapat kesempatan untuk masuk dalam album komplikasi yang saat itu berjudul "Debut Bersama".

Banyak Dibaca